Thursday, October 13, 2011

Blackberry Ilegal Disita

Metrotvnews.com, Pekanbaru: Sejumlah telepon genggam
merek BlackBerry (BB) ilegal disita Seksi Perlindungan Konsumen
(Desperindag) Pekanbaru. "Karena tak memiliki panduan berbahasa
Indonesia dan tak mencantumkan keterangan produk rekondisi," tutur
Ketua Seksi Perlindungan Konsumen (Desperindag) Pekanbaru, Helmi,
Kamis (13/10).

Helmi menuturkan, ciri-ciri BB ilegal yakni tak
melewati proses sertifikasi di Direktorat Jendral (Dirjen) Pos dan
Telekomunikasi serta Kantor BEa Cukai. "Tanda lolos sertifikasi ini
biasanya ada di dalam 'handset' atau alat pendengaran. Ciri-ciri ini
sempat kami dapati di beberapa telefon genggam 'blackberry' yang
beredar di Pekanbaru," ungkapnya.

Ia menambahkan, Desperindag
Pekanbaru bersama sejumlah instansi terkait akan terus melakukan
penyisiran atau sidak elektronik termasuk telepon genggam ke toko dan
mal di Pekanbaru.

Kepala Disperindag Pekanbaru El Syabrina
mengatakan, sidak yang mereka gelar merupakan kegiatan rutin,
difokuskan untuk melindungi konsumen. "Jangan sampai masyarakat
membeli produk elektronik yang merugikan mereka, karena tidak memiliki
kartu garansi dan berpanduan bahasa asing yang tentunya menyulitkan
dalam pengoperasiananya," kata Syabrina.

Namun pertokoan yang
memberikan bukti sejumlah hal yang diminta saat sidak, sebagian barang
ilegalnya dikembalikan kembali.(Ant/******)

scarlett johansson|1truffles|steven tyler|zappos|bidu

No comments:

Post a Comment