Almeria - Suksesi kepelatihan terjadi lagi di Almeria. Jose Luis Oltra
dipecat dan Roberto Olabe ditunjuk sebagai penggantinya. Ini adalah
suksesi kedua di Almeria tahun ini.Oltra terdepak setelah
timnya kalah 1-3 dalam laga kandang melawan Athletic Bilbao, Selasa
(5/4/2011) dinihari WIB. Oltra sendiri sebenarnya baru bekerja mulai
November 2010. Dia jadi suksesor Juan Manuel Lillo, yang juga
dipecat.Olabe dikontrak hingga akhir musim ini. Dia bertugas
untuk menyelamatkan Jose Ortiz cs. dari jeratan degradasi ke Segunda
Division.Saat ini Almeria terpuruk di dasar klasemen sementara
La Liga. Mereka hanya mampu mendulang 26 poin dari 30 laga yang telah
dijalani.Olabe merupakan direktur olahraga di Almeria pada
musim 2006/2007. Pria 43 tahun ini ikut membantu tim dari kawasan
Andalusia ini promosi ke Primera Division."Olabe adalah
pelatih metodis dan pekerja keras yang mengenal klub dan tim secara
sempurna," demikian pernyataan Almeria di situs resminya.
(dtc/mfi) Source:Kompas.com
dipecat dan Roberto Olabe ditunjuk sebagai penggantinya. Ini adalah
suksesi kedua di Almeria tahun ini.Oltra terdepak setelah
timnya kalah 1-3 dalam laga kandang melawan Athletic Bilbao, Selasa
(5/4/2011) dinihari WIB. Oltra sendiri sebenarnya baru bekerja mulai
November 2010. Dia jadi suksesor Juan Manuel Lillo, yang juga
dipecat.Olabe dikontrak hingga akhir musim ini. Dia bertugas
untuk menyelamatkan Jose Ortiz cs. dari jeratan degradasi ke Segunda
Division.Saat ini Almeria terpuruk di dasar klasemen sementara
La Liga. Mereka hanya mampu mendulang 26 poin dari 30 laga yang telah
dijalani.Olabe merupakan direktur olahraga di Almeria pada
musim 2006/2007. Pria 43 tahun ini ikut membantu tim dari kawasan
Andalusia ini promosi ke Primera Division."Olabe adalah
pelatih metodis dan pekerja keras yang mengenal klub dan tim secara
sempurna," demikian pernyataan Almeria di situs resminya.
(dtc/mfi) Source:Kompas.com
No comments:
Post a Comment