Saturday, March 26, 2011

Laporta: Madrid di Balik Tuduhan Doping terhadap Barca

Barcelona - Joan Laporta makin memanaskan isu doping yang dilakukan
para pemain Barcelona. Mantan presiden Barca itu menyebut Real Madrid
berada di balik isu menghebohkan tersebut.

Dalam pemberitaannya
Minggu (13/2/2011), Radio Cadena COPE mengklaim kalau Real Madrid
sudah mendesak otoritas Liga Spanyol untuk melakukan tes doping dengan
lebih serius pada para pemain Barca. Mengatasnamakan seorang dokter
tim Madrid, yang tidak disebut namanya, COPE juga menyebut kalau tes
doping yang dilakukan saat ini "cuma sekadar gurauan".

Madrid
sudah membantah mereka ada di balik isu ini. Presiden Madrid,
Florentino Perez, sudah menelepon bos Barca, Sandro Rosell, untuk
memastikan bahwa Los Merengues sama sekali tak terlibat.

Meski
demikian, Laporta tak sepenuhnya percaya. Dia tetap yakin Madrid-lah
yang harus bertanggung jawab terkait tuduhan doping ini.

"Itu
jelas bahwa Real Madrid ada di belakang tuduhan doping terhadap
Barcelona," terang Laporta, kepada Catalunya Radio.

"Saya tidak
berpikir ini sudah cukup bahwa dia (Rosell) memaafkan presiden Real
Madrid (Perez) karena dia sudah bercakap-cakap lewat telepon
dengannya," tegas pria 48 tahun ini.

Barca saat ini tengah
menyiapkan langkah hukum terhadap COPE atas tuduhan doping ini, meski
stasiun radio tersebut sudah mencabut laporannya.
(dtc/a2s)

Source:Kompas.com

No comments:

Post a Comment