London - Banding yang dilakukan Wayne Rooney gagal. Akhirnya striker
Manchester Untied itu tetap harus menjalani skorsing dua
laga.Seperti dilansir dari Reuters, FA tetap menyatakan Rooney
bersalah atas sikapnya usai mencetak gol dalam laga kontra West Ham
United akhir pekan lalu. Ia mengucapkan kata-kata kasar di depan
kamera televisi.Dengan berlakunya skorsing itu maka Rooney
akan melewatkan laga Liga Inggris akhir pekan ini kontra Fulham dan
semifinal Piala FA kontra Manchester City."Rooney telah
menerima sanksi karena tindakan ofensif, menghina dan atau bahasa
kasar namun hukuman dua laga tetap berlaku," bunyi pernyataan
FA."Komisi tidak menerima klaim itu dan Rooney segera akan
memulai skorsing dua laga itu secepatnya. Sanksi ini diberikan
menyusul insiden saat laga kontra West Ham United, Sabtu 2 April 2011
lalu," tuntas pernyataan itu.Sementara itu Rooney mengaku
menyesal mendapat skorsing itu. Namun pesepakbola 25 tahun itu menilai
jika ia bukan pemain pertama yang melakuna hal ini dan ia menyesali
mengapa hanya ia yang terkena hukuman seperti ini."Aku
menyesal harus absen di dua laga, yang mana salah satunya adalah
semifinal Piala FA di Wembley. Aku bukanlah pemain pertama yang
mengumpat di depan TV dan juga tidak jadi yang terakhir," aku Rooney
di Guardian."Aku minta maaf dan sepertinya aku jadi orang yang
pertama kali diskorsing karena mengumpat. Itu tidak benar,"
tutupnya.
(dtc/mrp) Source:Kompas.com
Manchester Untied itu tetap harus menjalani skorsing dua
laga.Seperti dilansir dari Reuters, FA tetap menyatakan Rooney
bersalah atas sikapnya usai mencetak gol dalam laga kontra West Ham
United akhir pekan lalu. Ia mengucapkan kata-kata kasar di depan
kamera televisi.Dengan berlakunya skorsing itu maka Rooney
akan melewatkan laga Liga Inggris akhir pekan ini kontra Fulham dan
semifinal Piala FA kontra Manchester City."Rooney telah
menerima sanksi karena tindakan ofensif, menghina dan atau bahasa
kasar namun hukuman dua laga tetap berlaku," bunyi pernyataan
FA."Komisi tidak menerima klaim itu dan Rooney segera akan
memulai skorsing dua laga itu secepatnya. Sanksi ini diberikan
menyusul insiden saat laga kontra West Ham United, Sabtu 2 April 2011
lalu," tuntas pernyataan itu.Sementara itu Rooney mengaku
menyesal mendapat skorsing itu. Namun pesepakbola 25 tahun itu menilai
jika ia bukan pemain pertama yang melakuna hal ini dan ia menyesali
mengapa hanya ia yang terkena hukuman seperti ini."Aku
menyesal harus absen di dua laga, yang mana salah satunya adalah
semifinal Piala FA di Wembley. Aku bukanlah pemain pertama yang
mengumpat di depan TV dan juga tidak jadi yang terakhir," aku Rooney
di Guardian."Aku minta maaf dan sepertinya aku jadi orang yang
pertama kali diskorsing karena mengumpat. Itu tidak benar,"
tutupnya.
(dtc/mrp) Source:Kompas.com
No comments:
Post a Comment