Wednesday, May 4, 2011

Gerrard & Carragher Bantu Pengembangan Pemain Muda Liverpool

Liverpool - Dalam beberapa waktu belakangan, para pemain muda
Liverpool makin menunjukkan tajinya. Steven Gerrard dan Jamie
Carragher punya peran penting di balik hal ini.

Sejak Kenny
Dalglish menduduki kursi manajer Liverpool, para pemain muda The Reds
mendapat kesempatan untuk unjuk gigi. John Flanagan, Jack Robinson,
Martin Kelly, Jonjo Shelvey, dan Jay Spearing mulai dipercaya untuk
bahu-membahu dengan para seniornya.

Performa mereka pun tidak
mengecewakan. Terbukti, Flanagan dan Spearing hampir selalu dipercaya
oleh Dalglish untuk menjadi starter dalam beberapa pekan
terakhir.

Spearing membocorkan rahasia di balik penampilan apik
dia dan teman-temannya. Dua orang seniornya, Gerrard dan Carragher,
banyak memberikan masukan kepada mereka.

"Mereka membantu kami
semua sejak kami datang ke Melwood," ungkap Spearing di situs resmi
klub.

"Sebagai bek Carra secara khusus membantu Flanno (John
Flanagan), Jack (Robinson), dan Kels (Martin Kelly). Sementara untuk
saya dan Jonjo Shelvey, Stevie siap membantu dari hari pertama,"
tambah gelandang 22 tahun ini.

"Dia (Gerrard) mengungkapkan apa
yang dia pikir perlu kami tingkatkan dan kami berhutang banyak
kepadanya atas bantuannya. Saya tak berpikir Anda perlu meminta orang
yang lebih baik untuk ditiru daripada dia," bebernya.

Spearing
boleh "bersyukur" karena Gerrard masih cedera sehingga dia mendapat
tempat di lini tengah. Bagaimana kalau nanti Gerrard sudah
pulih?

"Saya cuma mengambil tiap hari dan tiap pertandingan
yang datang. Saya tak bisa melihat ke depan tanpa tahu bahwa Stevie
akan kembali ke tim karena dia adalah salah satu gelandang terhebat di
dunia. Tapi, pada saat ini saya harus terus bermain baik dan semoga
saat dia kembali, dia tak mengambil tempat saya," tuntasnya.(dtc/mfi)

Source:Kompas.com

No comments:

Post a Comment